Senin, 07 April 2014

Puisi 3 : Bentuk Hitam Bersayap



“ BENTUK HITAM BERSAYAP“
KARYA:  LUH PUTU SUCI VANDASARI


Bentuk hitam bersayap
Mendengung di malam hari
Menyesakkan telinga yang menuli
Kakek tua menepi diatas balai reyot berdebu
Mata sayu menahan kantuk dan lelah menipis warna
Menatap nanar bentuk hitam bersayap
            Apakah dayaku??
Hanya bisa mendesah panjang
Meringkuk dibalik bantal berkapuk tua
Menuai mimpi bersama samarnya dengungan malam
Cicit berdecit burung gereja
Mengepak mimpi dalam memori
Tergeletak sepi tak berdengung
Bentuk hitam bersayap di bawah balai berdebu



Tidak ada komentar:

Posting Komentar